Analisis Dampak Penempatan Kerja Pegawai Tidak Tetap pada Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Wajo

Authors

  • Eka Patmasari Program Studi Administrasi Publik Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Puangrimaggalatung

Keywords:

Penempatan, Pegawai tidak tetap, Kinerja

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan dan menganalisa dampak penempatan kerja pegawai tidak tetap pada kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Wajo. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data penelitian ini data primer dan sekunder yang dikumpulkan melalui pengamatan langsung, wawancara, studi pustaka. Validitas data menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pegawai tidak tetap belum sepenuhnya ditempatkan pada suatu bidang pekerjaan berdasarkan pengetahuan yang mereka miliki. Adapun dampak positif penempatan kerja yaitu membantu kinerja ASN dalam menyelesaikan tugasnya. Dampak negatifnya tidak sesuai dengan harapan pegawai yang bersangkutan yaitu belum dapat menjalankan fungsinya, mengakibatkan pekerjaan menjadi kurang optimal.

 This study aims to describe and analyze the impact of temporary employee job placement at the Office of Investment and One-Stop Services, Wajo Regency. This research is a qualitative descriptive study. The data of this research are primary and secondary data collected through direct observation, interviews, literature study. The validity of the data used triangulation techniques. The results showed that temporary employees have not been fully placed in a field of work based on the knowledge they have. The positive impact of job placement is helping the performance of ASN in completing their duties. The negative impact is not in accordance with the expectations of the employee concerned, namely not being able to carry out its function, resulting in less than optimal work.

Published

2022-03-05